Makassar, Beranda.News-Hmpunan mahasiswa jurusan Fisika kembali menyelenggarakan Gebyar Lomba Kreasi Fisika 2023 (Galaksi 2023) dengan skala nasional dan regional.
Galaksi 2023 mengusung tema “Creativity In Exploring Potential” dengan tujuan menjadi platform pengembangan ilmu fisika, mencetak tenaga pendidik profesional, mendorong kreativitas siswa dalam fisika, serta memotivasi generasi bangsa Indonesia menjadi cerdas dan kreatif.
Ketua panitia, Nurhayati, menjelaskan bahwa Galaksi telah diadakan sejak tahun 2011 dan tahun ini merupakan tahun ke-13 penyelenggaraannya. Konsep baru tahun ini melibatkan SMP – SMA sederajat, berbeda dengan tahun sebelumnya yang melibatkan anak SD hingga SMA sederajat, namun ada penambahan beberapa item lomba.
Galaksi tahun ini mencakup lomba berskala nasional, seperti Olimpiade Fisika, Video Pendek, Mading Ilmiah, dan Essay yang diadakan daring melalui zoom meeting. Sementara itu, lomba skala regional (Sulsel-Bar) melibatkan Cerdas Cermat, Proyek Sains, Kultum, Akustik, dan Tahfidz Juz 30 & 29 yang diadakan di Kampus II UIN Alauaddin Makassar.
Nurhayati juga mencatat bahwa Galaksi tahun ini mendapat respon dan antusiasme yang baik dari peserta. Pendaftaran gelombang kedua masih dibuka, dan Gebyar Lomba dan Kreasi Fisika ini akan diselenggarakan pada 13-17 November 2023.
Ketua panitia Galaksi 2023 berharap agar acara ini berjalan lancar dan memberikan manfaat bagi semua orang.
Citizen Reporter: Nurul Auliah, Jurusan Ilmu Komunikasi 2021, Fakultas Dakwah dan Komunikasi, UIN Alauaddin Makassar.