Bulukumba, Beranda.News – Laga pembuka Turnamen Mini Soccer PLN di Lapangan You Are, Desa Polewali, mempertemukan Join FC dan Taruna Utama Dampang.
Pertandingan yang berlangsung dengan format 15×15 menit itu berakhir dengan kemenangan telak 3-0 untuk Join FC.
Begitu peluit dibunyikan, Join FC langsung tancap gas dan menekan pertahanan lawan. Hasilnya, gol cepat tercipta di menit ke-2, membuka keunggulan bagi Join FC.

Also Read
Tertinggal satu gol, Taruna Utama mencoba bangkit dengan melancarkan serangan balik. Namun, upaya mereka belum mampu menghasilkan peluang berarti.
Sementara itu, Join FC juga terus memberikan tekanan, meski hingga babak pertama berakhir, skor masih bertahan 1-0.
Memasuki babak kedua, Join FC kembali tampil agresif. Melalui umpan manis Irham, Kobo yang mengenakan nomor punggung 92 sukses menggandakan keunggulan pada menit ke-20 papan skor menjadi 2-0
Permainan Taruna Utama mulai menurun setelah tertinggal dua gol. Join FC memanfaatkan situasi tersebut dengan terus menekan.
Pada menit ke-27, Sukri no. punggung 82 menambah pundi-pundi gol timnya sekaligus mencatatkan namanya di papan skor untuk kedua kalinya. Skor 3-0 pun bertahan hingga laga usai.

















