Pria Pensiunan PNS Di Temukan Meninggal Dunia Dikebun 

Dirman

Bulukumba, Beranda.News– Seorang warga Dusun Ta’bangka Desa Panggalloang Kecamatan Rilau Ale Kabupaten Bulukumba di temukan meninggal dunia dikebun belakang rumahnya. Rabu (26/1/2022).

Warga tersebut diketahui bernama Muslimin (74), pensiunan PNS, yang beberpa hari sebelumnya di kabarkan hilang oleh keluarganya.

Namun sekitar 16.30 wita Muslimin ditemukan dibelakang rumahnya dalam kondisi telah meninggal dunia.

Iptu Marala Ps.Kasie Humas Polres Bulukumba menyampaikan bahwa dari informasi Kapolsek Rilau Ale Iptu Herman, diperoleh hasil bahwa awalnya almarhum Muslimin meninggalkan rumah anaknya pada hari minggu 23 Januari 2022 sekitar pukul 23.10 wita yang sementara melaksanakan hajatan pernikahan.

Almarhum Muslimin diantar pulang oleh cucunya bernama Rehan dengan menggunakan sepeda motor dan setibanya dirumah milik almarhum, Rehan meninggalkan almarhum.

Kemudian pada hari Senin tanggal 24 Januari 2022, sekitar pukul 01.00 wita almarhum Muslimin meninggalkan rumah dengan menggunakan pakaian Baju batik warna hijau, membawa senter dan Memakai sendal karet warna biru.

Sejak saat itu almarhum tidak pernah lagi kembali kerumahnya selama tiga hari dan baru ditemukan oleh warga setempat bernama Ahmad pada Rabu 26 Januari 2022, pada pukul 16.30 wita pada kebun sekitar 200 meter dibelakang rumah almarhum yang sudah dalam keadaan meninggal dunia dengan posisi badan telentang dan bagian kepala sudah dalam keadaan membengkak serta mengeluarkan bau tak sedap.

Sekitar Pukul 18.00 wita, Tim medis dari PKM Bontobangun melakukan pemeriksaan medis terhadap korban, dalam pemeriksaan tidak di temukan adanya bekas luka atau tindakan kekerasan ditubuh korban

Selanjutnya oleh Personel Polsek Rilau Ale bersama Basarnas mengevakuasi jenazah almarhum menuju rumah duka.

Selanjutnya almarhum Muslimin dimakamkan oleh pihak kelurganya pada pukul 21.00 wita. Tutup Ps.Kasi Humas

Popular Post

BERITA

Sadis! Pasutri Lansia di Bulukumba Dihajar Tetangga Pakai Balok, Tulang Patah Dan Luka Sobek

BULUKUMBA, BERANDA.NEWS– Sepasang suami istri lanjut usia di Desa Polewali, Kecamatan Gantarang, Kabupaten Bulukumba, menjadi korban penganiayaan yang diduga dilakukan ...

BERITA

Desakan Penutupan Pabrik Porang di Bululumba Muncul, Sam Prakoso: Pemerintah Jangan Mencoba Khianati Petani

BULUKUMBA, Beranda.News – Meningkatnya desakan dari sejumlah pihak untuk menutup pabrik porang di Kabupaten Bulukumba mendapat respons dari Ketua Majelis ...

HEADLINENASIONAL

Warga Bulukumba Jadi Korban Penipuan DP Rumah Subsidi BTN Tiara Residen

Bulukumba, Beranda .News– Seorang warga Desa Caramming, Kecamatan Bontotiro, bernama Ical, mengaku menjadi korban penipuan dalam proses pembelian rumah subsidi ...

HEADLINENASIONAL

Puluhan Desa di Bulukumba Akan Diperiksa Kejaksaan Terkait Program Ketahanan Pangan

Bulukumba, Beranda.News – Kejaksaan Negeri Bulukumba kembali melanjutkan pemeriksaan terhadap penggunaan dana desa di sejumlah wilayah. Pemeriksaan ini merupakan bagian ...

BERITA

Muallim Tampa Racing Team Sabet Juara Umum di SSCP Bira 2025

BULUKUMBA, Beranda.News— Muallim Tampa Racing Team berhasil keluar sebagai juara umum dalam ajang Sulsel Super Championship Prix (SSCP) yang digelar ...

BERITA

A. Aswad Salam Jadi Kanit Tipiter, Aktivis HMI: Angin Segar bagi Bulukumba

Bulukumba,Beranda.News-Rotasi yang dilakukan Kapolres Bulukumba pada sejumlah unit di Satuan Reserse Kriminal mendapat apresiasi, khususnya penunjukan A. Aswad Salam akrab ...

Tinggalkan komentar