Wisata Kahayya Mulai di Lirik Wisatawan Mancanegara

Dirman

Bulukumba, Beranda.News– Desa Kahayya salah satu Desa di Kecamatan Kindang, Kabupaten Bulukumba,.Sul-sel yang memiliki tempat Wisata dengan keindahan alam gunung yang eksotis dan View menarik, saat ini mulai dilirik Wisatawan Mancanegara.

Kehadiran wisatawan mancanegara tersebut diakui salah seorang pengelola Homestay sekaligus Pengurus Kelompok Sadar Wisata Di Desa Kahayya, Ilham.

Disela-sela kunjungan peserta pelatihan Pengembangan Sumber Daya Kepariwisataan yang dilaksanakan Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga di Desa Kahayya, Rabu 25/5, Ilham menuturkan jika dalam beberapa bulan belakangan ini, Desa Kahayya dikunjungi beberapa wisatawan mancanegara dari beberapa negara, seperti Spanyol, Arab Saudi, Pakistan, India, dan Jepang.

Para wisatawan yang berkunjung menginap beberapa hari di Homestay yang disiapkan masyarakat Desa Kahayya.

Menurut Ilham, wisatawan mancanegara mendapatkan informasi tentang Desa Kahayya melalui Jadesta atau Jejaring Desa Wisata Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

“Alhamdulillah Wisata Desa Kahayya Mulai dilirik oleh wisatawan mancanegara, mereka mengetahui ada tempat wisata di kahayya dari jadesta.Katanya. Kamis 26 Mey 2022

Sementara itu Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Bulukumba Daud Kahal menyampaikan Desa Kahayya yang berada di kawasan Gunung Lompobattang merupakan Desa di Wilayah Kecamatan Kindang Kabupaten Bulukumba berada pada ketinggian antara 1200-1400 meter diatas permukaan laut.

Sebagai kawasan wisata pegunungan, Kahayya tentu memiliki pemandangan yang eksotis dengan panorama alam yang indah. Selain Puncak Donggia dan Danau, juga ada Air Terjun Gamaccaya yang bisa menjadi daya tarik pengunjung, Ujar Kadis Parpora Daud Kahal.

Beberapa Desa Wisata mulai menggeliat dengan kunjungan wisatawan pasca Pandemi Covid-19, Bulopadido Di Desa Tamatto, dan Hutan Mangrove Desa Manyampa,. serta Desa Wisata lainnya tidak ketinggalan dikunjungi wisatawan mancanegara seperti yang diungkap Kelompok Sadar Wisata kedua desa tersebut, tutur Daud Kahal.

“Saat ini Kabupaten Bulukumba memiliki 24 Desa Wisata, ujar Daud Kahal mantan Kadis Kominfo ini.

Popular Post

BERITA

Sadis! Pasutri Lansia di Bulukumba Dihajar Tetangga Pakai Balok, Tulang Patah Dan Luka Sobek

BULUKUMBA, BERANDA.NEWS– Sepasang suami istri lanjut usia di Desa Polewali, Kecamatan Gantarang, Kabupaten Bulukumba, menjadi korban penganiayaan yang diduga dilakukan ...

BERITA

Desakan Penutupan Pabrik Porang di Bululumba Muncul, Sam Prakoso: Pemerintah Jangan Mencoba Khianati Petani

BULUKUMBA, Beranda.News – Meningkatnya desakan dari sejumlah pihak untuk menutup pabrik porang di Kabupaten Bulukumba mendapat respons dari Ketua Majelis ...

HEADLINENASIONAL

Puluhan Desa di Bulukumba Akan Diperiksa Kejaksaan Terkait Program Ketahanan Pangan

Bulukumba, Beranda.News – Kejaksaan Negeri Bulukumba kembali melanjutkan pemeriksaan terhadap penggunaan dana desa di sejumlah wilayah. Pemeriksaan ini merupakan bagian ...

HEADLINENASIONAL

Warga Bulukumba Jadi Korban Penipuan DP Rumah Subsidi BTN Tiara Residen

Bulukumba, Beranda .News– Seorang warga Desa Caramming, Kecamatan Bontotiro, bernama Ical, mengaku menjadi korban penipuan dalam proses pembelian rumah subsidi ...

BERITA

Muallim Tampa Racing Team Sabet Juara Umum di SSCP Bira 2025

BULUKUMBA, Beranda.News— Muallim Tampa Racing Team berhasil keluar sebagai juara umum dalam ajang Sulsel Super Championship Prix (SSCP) yang digelar ...

BERITA

A. Aswad Salam Jadi Kanit Tipiter, Aktivis HMI: Angin Segar bagi Bulukumba

Bulukumba,Beranda.News-Rotasi yang dilakukan Kapolres Bulukumba pada sejumlah unit di Satuan Reserse Kriminal mendapat apresiasi, khususnya penunjukan A. Aswad Salam akrab ...

Tinggalkan komentar